Senin, 9 Desember 2023
Camat Wuryantoro Bapak SOEMARDJONO FADJARI S. STP, M. Hum memimpin jalannya Apel Pagi Kecamatan Wuryantoro.
Apel ini diikuti oleh Seluruh Instansi, Sekretaris Desa/Kelurahan dan seluruh staf Kecamatan Wuryantoro.
Dalam Apelnya Camat Wuryantoro memberikan pengarahan kepada seluruh peserta apel untuk memberikan data yang dimiliki masing-masing instansi dan selanjutnya akan di rekap di Kecamatan dijadikan sebagai Bank Data
Camat Wuryantoro dalam apel kali ini memberikan sebuah penghargaan kepada kategori Pegawai Disiplin dan Minim Pelanggaraan. Penghargaan ini diberikan kepada Sekretaris Kelurahan Mojopuro Ibu YUNIATI S. STP. Semoga kedepannya bisa mempertahankan kedisiplinannya dan bisa diikuti oleh Pegawai yang lain.
Selanjutnya, Perkenalan dari Tim PPK (Panitia Pemiliihan Kecamatan) yang mulai hari ini akan mengemban tugas untuk membantu pihak sekretariat Panwascam dalam pelaksanakan pemilu nanti. Dari Pertanian ada penambahan pejabat baru yang juga mulai mengemban tugasnya di Koordinator Pertanian Kecamatan Wuryantoro, yang pejabat sebelumnya telah menjalani Purna Tugas per Januari 2023 ini.